- October 15, 2021
- Posted by: Admin IBL
- Category: IBL News

Ingin tahu bagaimana menggali potensi kelompok perempuan, melakukan inisiatif hingga menjadi wirausaha sosial di bidang Kreasi fashion yang ramah lingkungan?
Seperti apa model bisnis yang efektif dan dapat direplikasi pada wirausaha sosial berbasis komunitas?
Bagaimana membangun wirausaha sosial yang efektif dan memberikan dampak sosial dan lingkungan?
Mari kita belajar dari pengalaman Ibu Endahing Noor Suryanti, Founder dari Wirausaha Sosial Pelanusa yang telah berhasil menggerakkan komunitas perempuan marginal di Malang untuk berkreasi membuat Kreasi limbah tekstil yang ramah lingkungan. Produknya pun bahkan sudah eksport hingga ke Mancanegara.
Pada kegiatan ini kalian juga dapat mengikuti lelang virtual produk-produk unggulan kain warna alam binaan Wirausaha Sosial Rumah Muda Terampil yang ada di Mojokerto dan Indramayu.
Talkshow & Lelang Virtual: Kiat Sukses Wirausaha Sosial Berbasis Fashion yang Ramah Lingkungan, yang akan dilaksanakan pada:
🗓 Sabtu, 30 Oktober 2021
⏰ 13.30-15.30 WIB
📌 Registrasi di bit.ly/kreasiwarnaalam
🖥 via Zoom
Pembicara:
Endahing Noor Suryanti – Founder Pelanusa
Kreasi Produk Kain Warna Alam:
JuwanaJuwono, Katwanala dan Sepohon
Sesi ini merupakan bagian dari Pengembangan Wirausaha Sosial Rumah Muda Terampil.